Tafsir Al-Qur'an Surah At-Tur Ayat 9

Tafsir Al-Qur'an Surah At-Tur Ayat 9

بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَٰنِ الرَّحِيمِ


يَّوْمَ تَمُوْرُ السَّمَاۤءُ مَوْرًاۙ ﴿٩

yauma tamụrus-samā`u maurā

pada hari (ketika) langit berguncang sekeras-kerasnya,


Tafsir Ibnu Katsir

Tafsir Surah At-Tur Ayat: 9
*Ibnu Abbas dan Qatadah mengatakan bahwa makna yang dimaksud ialah pada hari ketika langit berguncang. Diriwayatkan pula dari Ibnu Abbas£ bahwa yang dimaksud ialah mengalami keretakan-keretakan.

*Mujahid mengatakan, makna yang dimaksud ialah berputar-putar, Ad-Dahhak mengatakan langit bergerak-gerak dan berputar karena diperintahkan oleh Allahﷻ dan sebagian darinya mengguncang sebagian yang lain. Inilah yang dipilih oleh Ibnu Jarir, bahwa yang dimaksud dengan MAURAN ialah gerakan yang berputar-putar. Lalu Abu Ubaidah alias Ma'mar ibnul Musanna menyitir suatu bait syair Al-A'sya:

كَأَنَّ مشْيَتَها مِنْ بيتِ جَارتها..مَورُ السَّحَابَةِ لَا رَيْثٌ وَلَا عَجَلُ
Seakan-akan cara jalan si dia (kekasihnya) dari rumah tetangganya bagaikan gerakan awan, tidak pelan dan tidak pula cepat.


Tafsir Jalalain  Tafsir Muyassar